Rembulan bersinar terang malam ini
Gemintang pun tak mau kalah
Kerlipnya seakan berlomba menghiasi langit malam
Tak ada lagi petir dan halilintar
Nimbustratus dan Colomunimbus telah berpamit
Hanya Stratuscumulus yang begitu setia berbincang dengan puncak gunung di belakang rumah
Seperti yang mereka bilang,
"Badai pasti berlalu".
Wanua Massengereng, 22 Desember 2015
(Setelah diguyur hujan selama sepekan penuh, akhirnya kembali cerah juga)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar